Bukan Dipotong 30 Persen, Tapi Rp 10 Juta dari Dana PISEW

Info Kota News
, Juni 19, 2021 WIB Last Updated 2021-06-19T08:02:20Z

 

Namun Bendahara BKAD proyek PiSEW Desa Tanjungjaya, Kecamatan Tempuran, mengaku kalau dana proyek PISEW BBWS seluruhnya Rp. 600 juta, namun cair Rp. 420 juta. Dana yang bersumber dari APBN tersebut dilakukan dalam 2X pencairan, yakni pencairan yang 40% pada tanggal 13 April 2021 dan pencairan yang ke dua 30% pada tanggal 25 Mei 2021.

Dana Rp.10 juta tersebut dibagikan untuk kebutuhan BOP, diantaranya uang tersebut juga diberikan kepada mantan Camat Tempuran berinisial S.

“Termasuk mantan Camat Tempuran yang saat ini menjabat Staf Ahli juga kebagian,” kata Kasim, pada Sabtu ( 12/6/2021).

Ia jelaskan, bahwa dari dana proyek Rp, 420 juta yang sudah ditarik dari bank, kini sudah nihil. Hal itu, karena sudah diambil Ketua BKAD secara bertahap, dan ketua sendiri belum memberikan bukti uang sekitar penggunaan dana yang bersumber dari APBN tersebut. 

Lebih lanjut kata Kasim, proyek PISEW Desa Sumberjaya dialokasikan untuk pengecoran Jalan Kedungwowo – Tanjungjaya yang menghubungkan Desa Sumberjaya menuju arah laut. Ia katakan pengecoran jalan dengan beton tersebut panjang 200 meter, lebar 5 meter dan tinggi 25 CM. 
         
” Selain itu, proyek PISEW juga untuk turap dan jembatan pendek. Sementara untuk pengecoran jalan Kedungwowo – Tanjungjaya baru bisa dikerjakan sepanjang 65 meter,” kata Kasim Bendahara BKAD sekaligus menjabat Sekdes Sumberjaya.
         
Ia tambahkan, karena uang proyek sudah nihil, makanya akan mengajukan pencairan dana proyek tahap lanjutan, yakni 30%. Dana yang 30%  akan diperuntukan sisa pengecoran sepanjang 135 Meter lagi.

“Tidak ada pemotongan dana proyek PISEW sebesar 30%, hanya Rp 10 juta utuk BOP. (Jay).

Komentar

Tampilkan

Berita Lainnya